Barito Putera masih belum berhenti menggaet pemain baru untuk menatap Liga 1 2023/24. Kali ini Laskar Antasari mengumumkan kedatangan Bagus Kahfi.
Keputusan Bagus kembali berseragam Barito Putera mengakhiri petualangannya di Eropa. Ia beberapa tahun belakangan membela klub Benua Biru yakni FC Utrecht U-21 dan terakhir bersama klub asal Yunani, Asteras Tripolis.
Diharapkan kedatangan Bagus membuat serangan Barito Putera lebih tajam di Liga 1 2023/24. Pada musim lalu lini depan klub asal Banjarmasin tersebut tumpul.
Memperkuat Barito Putera bukan pengalaman baru untuk Bagus. Klub yang identik dengan warna kuning tersebut merupakan kesebelasan profesional pertama yang dibelanya.
"Bagus Kahfi resmi kembali, dan siap mempertajam lini depan Laskar Antasari!," demikian pernyataan Barito Putera dalam akun Instagram resminya.
Bagus sempat meminta Barito Putera melepasnya karena ditawari kontrak FC Utrecht pada awal 2020. Padahal ketika itu, ia masih terikat kontrak satu tahun lagi.
Akhirnya Barito Putera merelakan Bagus pergi Eropa tanpa meminta kompensasi ke FC Utrecht. Hanya saja, karier eks timnas Indonesia U-19 tersebut kurang berkembang di klub asal Belanda itu.
Selepas dari FC Utrecht Bagus melajutkan karier ke Asteras Tripolis. Lagi-lagi ia gagal bersaing untuk masuk skuad utama dan cuma bermain sebanyak dua kali.
Selain Bagus, Barito Putera sudah mengontrak sejumlah pemain baru. Mereka adalah Hasyim Kipuw, Ilham Zusril, Mario Londok, Frendi Saputra, Ega Rizky.
