Tunisia France GriezmannGetty

Akhir Manis Yang Pahit Bagi Tunisia Kala Didier Deschamps Terlalu Percaya Diri

Tunisia mendapatkan hasil manis tapi sangat pahit kala memetik kemenangan 1-0 atas juara bertahan Prancis dalam laga pamungkas Grup D Piala Dunia 2022. Kemenangan tidak mampu membantu mereka lolos ke 16 Besar.

Tim besutan Jalel Kadri memang membutuhkan kemenangan untuk lolos ke fase knock-out. Namun itu bisa terjadi bila Australia dan Denmark bermain imbang. Sayangnya, asa Tunisia melaju ke 16 Besar kandas ketika Mathew Leckie mencetak gol kemenangan buat Australia, tak lama setelah Wahbi Khazri menjebol gawang Prancis.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Peluang Tunisia sempat terbuka saat Didier Deschamps menyimpan skuad utamanya dengan menyisakan Raphael Varane dan Aurelien Tchouameni sebagai starter. Deschamps memilih menyimpan tenaga untuk fase knock-out, karena merasa percaya diri pemain lapis keduanya bisa memberikan hasil positif.

Rencana Deschamps pun berantakan, karena Tunisia mampu mendikte Prancis, dan mereka permainan tidak bisa mengembangkan permainan, terutama di babak pertama. Prancis akhirnya bisa menjebol gawang Tunisia, tapi gol Antoine Griezmann dianulir wasit, karena dianggap berada dalam posisi off-side terlebih dulu.

Meski tersingkir dari fase grup, Tunisia meninggalkan Qatar dengan kepala tegak lewat performa mengesankan mereka sepanjang laga. Tunisia tidak terpengaruh sekalipun Australia mengungguli Denmark selama hampir 30 menit di babak kedua.

GOAL memberikan ulasan mengenai performa menonjol dari kubu Tunisia dan Prancis...