Winger Real Madrid Gareth Bale dan pelatih Zinedine Zidane dikabarkan menyerukan "gencatan senjata" setelah hubungan keduanya mencapai titik terendah sepanjang masa pada akhir pekan ini.
Bale tidak masuk ke dalam skuad di pertandingan pramusim pertama Los Blancos lawan Bayern Munich, Sabtu (20/7), dengan Zidane menyatakan kalau pemain asal Wales itu akan segera meninggalkan klub karena dipastikan tidak masuk dalam rencana timnya untuk musim mendatang.
Sejak pernyataan Zidane itu, Bale santer dikait-kaitkan dengan peluang pindah ke Liga Super Tiongkok sebelum bursa transfer mereka ditutup pada akhir bulan ini.
Namun, Bale masuk ke dalam skuad Real Madrid di pertandingan pramusim lawan Arsenal, dengan mantan pemain Tottenham Hotspur itu ikut mencetak gol setelah masuk ke lapangan sebagai pemain pengganti di awa; babak kedua.
Nama Bale memang sudah kembali masuk ke dalam skuad, namun masa depannya tetap belum jelas. Sebab, ia masih belum menjadi bagian dari rencana Zidane untuk musim 2019/20.
Meski demikian, dilansir Marca, Zidane dan Bale kini sedang berdamai setelah minat dari Tiongkok mendingin sehingga sulit bagi sang winger untuk meninggalkan Santiago Bernabeu sebelum bursa transfer musim panas ditutup.
Real Madrid akan menghadapi Atletico Madrid di pertandingan Internaztional Champions Cup (ICC), Jumat (26/7) besok.


