Xavi Al-Sadd 2019-20Getty Images

Xavi Siap Latih Barcelona Dengan Satu Syarat

Xavi mengatakan dirinya dan jajaran stafnya sedang mempersiapkan banyak hal untuk dapat melatih Barcelona, dengan ambisinya memang ingin kembali ke Camp Nou.

Saat ini berstatus sebagai pelatih klub Qatar, Al Sadd, sang legenda Barcelona sempat dikaitkan dengan rumor kembali setelah Blaugrana memecat Ernesto Valverde, sebelum akhirnya menunjuk Quique Setien pada Januari lalu.

Barca tertatih-tatih musim ini, sang juara bertahan terancam gagal mempertahankan titel La Liga mereka musim ini. Sekarang mereka tertinggal dua poin dari Real Madrid yang mengambil alih puncak klasemen, dengan kampanye 2019/20 hanya menyisakan enam pertandingan.

Sembari mengutarakan rencana masa depannya untuk Barcelona, juru taktik berusia 40 tahun tersebut menegaskan tidak akan kembali kecuali memiliki kendali penuh untuk membuat keputusan di klub.

"Harapan terbesar yang saya miliki sekarang adalah menjadi pelatih Barca dan membawa Barca kembali ke jalur kemenangan," kata Xavi, yang sukses mengantar Al Sadd menjuarai Piala Super Qatar dan Piala Qatar, seperti dikutip Sport.

"Bukan saya, tapi para pemain ini dan Barca lah yang meraih kesuksesan. Dan sebagai konsekuensinya, staf teknis kami, banyak mempersiapkan untuk peran itu dan membuat kami sangat bersemangat."

Xavi, yang memenangkan 25 trofi selama berkarier sebagai pemain Barca, menambahkan: "Saya seorang pribadi yang melekat pada klub. Saya ingin kembali pada saat yang tepat untuk memulai proyek dari nol."

"Sudah sering saya katakan bahwa saya ingin mengambil kendali penuh atas pengambilan keputusan di Barcelona."

"Sudah jelas bahwa setelah pemilihan [presiden klub], panggung akan ditetapkan, tentu saja. Saya tidak menampik apa pun [soal peluang rumor menjadi pelatih Barcelona."

"Mereka menghubungi saya pada Januari, kami berbincang. Saya memberitahu mereka bahwa saat itu situasinya tidak tepat."

Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu yang tidak akan kembali maju dalam pemilihan pada musim panas 2021 serta pelatih Setien saat ini mendapat kecaman habis-habisan dari suporter atas serangkaian hasil buruk klub belakangan ini.

Iklan
0