Wildansyah - Borneo FCBorneo FC

Wildansyah Komunikasi Dengan Skuad Borneo FC Lewat Media Sosial

Bek Borneo FC Wildansyah, punya cara tersendiri dalam menjalin silaturahmi dengan rekan setimnya yang sekarang berada di kediamannya masing-masing. Ia memanfaatkan media sosial untuk berkomunikasi.

Hampir dua bulan para pemain Borneo FC tidak berkumpul. Pasukan Edson Alves tersebut dipulangkan ke daerah asalnya setelah kompetisi dihentikan karena pandemi virus corona.

"Kalau komunikasi secara langsung jarang, mungkin kita suka komunikasi lewat media sosial masing-masing. Kita bisa tahu kabar dan kegiatan mereka selama libur. Semoga Allah jaga dan istiqomah kan mereka. Aamiin," kata Wildan dikutip laman resmi klub.

Selain itu, Wildan menyatakan dekat dengan seluruh pemain Borneo FC. Namun, ada dua pilar Pesut Etam yang paling akrab dengannya yakni Ulul Azmi dan Muhammad Shiran.

"Kalau ditanya kenapa bisa dekat, pasti dekat orang kita satu mes. Alasan yang lain, karena kita sering ke tempat kajian ilmu agama sama-sama," ujarnya.

"Kalau mengobrol paling saya suka cerita pengalaman saya waktu awal-awal sepakbola saja. Kalau yang pasti yang utama mengobrol soal agama Islam. Saling berbagi pengalaman. Apa aja yang dirasakan setelah belajar Agama. Itu saja," ia menambahkan.

Iklan
0