Kandidat presiden, Victor Font, yakin Lionel Messi "ingin mengakhiri karier olahraganya di Barcelona" dan ia berharap kembalinya Xavi ke Camp Nou akan bantu meyakinkan bintang asal Argentina itu untuk bertahan.
Perebutan posisi sebagai orang nomor satu di klub akan berlangsung pada 24 Januari. Font berharap bisa membuat kejutan dalam pemungutan suara itu dan mencegah Joan Laporta kembali memimpin untuk kedua kalinya.
Masa depan Messi di Barcelona masih belum jelas. Pemain berusia 33 tahun itu belum berkomitmen untuk kontrak baru dan terancam akan berstatus bebas transfer pada akhir musim ini.
Messi bebas untuk berbicara dengan para peminat dari luar Spanyol, dengan peraih enam Ballon d'Or dikait-kaitkan dengan Manchester City dan Paris Saint-Germain.
Messi pernah menyatakan dirinya belum akan membuat keputusan terkait masa depannya hingga musim 2020/21 ini berakhir, dan ia mengaku senang di bawah asuhan Ronald Koeman.
Font yakin perubahan di ruang ganti akan memberi Messi lebih banyak alasan untuk bertahan, dengan rencana dia untuk membawa legenda Xavi kembali ke klub dari tim Qatar, Al Sadd.
"Messi telah menjelaskan itu. Ia secara ideal ingin bertahan di sini dan mengakhiri karier olahraganya di Barca," ujar Font kepada Mundo Deportivo.
"Sebelum musim panas, ketika ada rasa frustrasi yang hebat, ia selalu mengatakan bahwa syarat terpenting baginya adalah memiliki proyek yang menang dan kompetitif."
"Kami memiliki proyek yang menang dan kompetitif, dengan orang-orang seperti Xavi. Hubungan antara Xavi dan Messi ada. Saya yakin itu adalah salah satu alasan utama dan jaminan bahwa Messi akan merasa sangat nyaman dengan proyek kami, dan kami memiliki banyak opsi untuk melanjutkan."
Setelah melakukan kontak yang rutin dengan Xavi, Font ditanya apakah peraih Piala Dunia itu mendiskusikan rencananya bersama Messi.
"Saya tidak tahu apa yang mereka bicarakan. Saya tahu mereka berkomunikasi karena punya kedekatan, tapi saya tidak tahu sejauhmana atau detail dari apa yang mereka bicarakan," ujar Font lagi.


