Donny van de Beek tidak bahagia di Manchester United namun masih santai dalam menyikapi situasinya sejauh ini, klaim Ronald de Boer, yang menegaskan bahwa sang rekrutan bernilai £40 juta belum mau menyerah memperjuangkan kariernya di Old Trafford.
Van de Beek hingga kini tidak mendapatkan tempat reguler di tim utama Setan Merah asuhan Ole Gunnar Solskjaer, sejak bergabung dengan United dari Ajax pada September lalu.
Dilaporkan bahwa playmaker internasional Belanda itu sudah melayangkan permintaan pergi dari United karena kurang mendapat menit bermain, namun De Boer menegaskan bahwa ia masih meyakini sang pemain bisa menuai kesuksesan di Inggris.
"Saya berbicara dengan Ajax dan mereka berkata tidak ada kebenaran sama sekali [soal rumor]. Ia tidak meminta untuk berbicara dengan mereka," kata pelatih Belanda itu kepada talkSPORT.
"Ia hanya fokus pada pemulihan cedera di pergelangan kakinya, dan tidak benar bahwa ia meminta untuk pergi dari Manchester United."
"Agennya juga mengatakan kepada saya bahwa tentu saja sang pemain tidak bahagia karena tidak bermain. Ia hanya mencatatkan dua kali penampilan sebagai starter di bawah Solskjaer dan itu bukan hal yang diharapkannya ketika bergabung dengan Manchester United."
"Ia tidak khawatir, tentu saja ia ingin memainkan setiap pertandingan. Namun ia tidak khawatir tidak bisa meraih kesuksesan [di Inggris]."
"Ia harus mengulas perjalannya setelah tahun ini, bertanya 'di mana posisi saya sekarang? Apakah memiliki kemungkinan untuk sukses di sini atau tidak? Jika tidak, saya harus pindah'."
"Kita akan lihat ke mana ia melangkah tahun depan, mungkin ia tetap di Manchester United atau mungkin ada klub yang tertarik padanya."
"Namun ia sama sekali tidak panik, ia mengatakan kepada manajer bahwa ia sangat bahagia di Manchester United karena klub itu adalah salah satu yang terbaik dalam memperlakukannya, ia merasa dicintai."
Van de Beek membuktikan dirinya sebagai salah satu gelandang muda terbaik di Eropa selama berkostum Ajax, akan tetapi sejauh ini tidak bisa memenuhi ekspektasi yang lebih besar saat membela United.
Pemain berusia 23 tahun itu mengalami kesulitan dalam persaingan ketat memperebutkan posisi inti di Old Trafford, dengan sejauh ini 11 dari 13 penampilannya berstatus sebagai pemain pengganti.


