Mantan pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, menyatakan, Real Madrid adalah favorit juara La Liga Spanyol musim ini.
Valverde memenangkan gelar La Liga di setiap dua musim penuhnya menangani Azulgrana sebelum dirinya dipecat pada bulan lalu.
Valverde kehilangan posisinya itu menyusul kekalahan 3-2 di tangan Atletico Madrid di semi-final Piala Super Spanyol. Posisinya kemudian digantikan Quique Setien.
Saat ini, Los Blancos unggul tiga poin atas Barcelona di puncak klasemen sementara. Sejak 2017, klub besutan Zinedine Zidane itu belum memenangkan La Liga lagi.
Ketika ditanya siapa favorit juara La Liga musim 2019/20, Valverde mengatakan kepada Cadena Cope: "Madrid kuat dan sangat fokus pada gelar liga."
Barcelona akan menjamu Getafe, Sabtu (15/2) malam WIB, sebelum Real Madrid menghadapi Celta Vigo sehari kemudian.




