Douglas Costa JuventusGetty

Tottenham Hotspur Ikut Buru Douglas Costa

Tottenham Hotspur dikabarkan ikut bersaing dengan Paris Saint-Germain dan Manchester United dalam usaha mendapatkan Douglas Costa dari Juventus pada bursa transfer musim panas mendatang.

Costa pernah mencetak 14 gol dari 77 penampilan untuk Bayern Munich antara 2015 dan 2017 sebelum bergabung ke Juventus dengan status permanen pada musim panas tahun lalu. 

Selama berkostum Juventus, musim lalu sebagai pemain pinjaman dan musim ini sebagai pemain pernanen, Costa berkontribusi tujuh gol dari 71 penampilan di berbagai ajang kompetisi.

Pemain asal Brasil berusia 28 tahun itu hanya mencetak satu gol dari 17 penampilan di ajang Serie A Italia pada musim ini. Ia dibekap cedera hamstring dalam beberapa pekan terakhir ini.

PSG dan The Red Devils santer dikait-kaitkan dengan Costa, namun dilansir Tuttosport, Tottenham ikut bersaing dalam perburuan sang pemain.

Bianconeri kabarnya sudah membuka peluang untuk menjual Costa pada musim panas nanti.

Footer VideoGoal Indonesia
ARTIKEL TOP PEKAN INI
1.Solskjaer Bantah Bakal Usir Van Dijk
2.Remaja Galatasaray Sengaja Tak Cetak Gol Penalti
3.Manajer Persib Ingin Stadion GBLA Dibongkar
4.Ini Alasan Performa Mo Salah Mulai Menurun
5.Lucas Hernandez & Parade Bek Termahal Dunia
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
9306300dd07f62aeda29fa8444afd8ffa61ccd05
Iklan
0