Toni Kroos "tidak akan kaget" jika Kylian Mbappe bergabung dengan Real Madrid musim panas ini, dengan Los Blancos dispekulasi menjadi destinasi bintang Paris Saint-Germain tersebut.
Kontrak Mbappe di PSG tinggal menyisakan satu tahun dan belum menunjukkan gelagat akan memperpanjangnya.
Situasi ini tentu menggelitik minat Madrid, yang memang pernah dikabarkan tertarik untuk memboyong sang megabintang, dan Kroos merasa transfer ini bisa saja rampung sebelum jendela transfer ditutup.
Kroos berbicara kepada SportBild soal isu Mbappe: "Saya lebih senang membicarakan transfer yang sudah kelar, tapi karena Real selalu mengincar yang terbaik, saya tidak akan kaget."
"Selain dia, [Erling] Haaland jelas merupakan pemain paling menjanjikan di pasaran, sehingga harganya tidak akan murah. Kami tidak boleh melupakan kami sedang menjalani masa tanpa aliran uang yang tiada henti... kami juga sedang merampungkan stadion kami, itu tidak gratis!"
Getty ImagesUntuk klub sebesar Madrid, aktivitas Los Blancos di jendela transfer kali ini relatif sepi. Mereka bahkan belum menggelontorkan biaya transfer sepeser pun.
Fokus pasukan Carlo Ancelotti, sejauh ini, masih soal melepas pemain pasca duo palang pintu Raphael Varane dan Sergio Ramos hengkang, namun telah mencaplok David Alaba yang kontraknya habis di Bayern Munich.
Pemain Austra serbabisa itu dinilain sebagai perekrutan brilian, dan Kroos mengharapkan hal besar dari bekas koleganya di Jerman.
"Saya sudah tahu Alaba akan datang sejak awal, bukan dari David tapi dari Real Madrid."
"Soal apa yang bisa ia berikan, begini: dengan Ramos dan Varane, kami kehilangan sepasang bek tengah yang telah mengabdi di sini selama delapan tahun. Menghitung Ramos saja, ia sudah mencatatkan lebih dari 600 penampilan, mencetak lebih dari 100 gol, dan meraih 22 trofi.
"Tentunya, ia dan Varane tidak bermain secara cuma-cuma. Jika Anda ingin mencari pengganti yang selevel, pasti ada harganya. Real Madrid juga menerima biaya transfer untuk Varane, tetapi tidak membayar sepeser pun demi Alaba. Anda harus mempertimbangkan semuanya."




