Dybala JuventusGetty Images

Tolak Sejumlah Tawaran, Paulo Dybala Kian Mendekat Ke Inter Milan

Paulo Dybala akan segera bergabung ke Inter Milan dengan status bebas transfer dan dia dikabarkan menolak sejumlah tawaran sambil menunggu proses kepindahannya rampung.

Striker asal Argentina berusia 28 tahun itu akan meninggalkan Juventus dengan status bebas transfer pada bulan depan, mengakhiri karier selama tujuh tahunnya di Turin.

Dybala mencetak sepuluh gol dan membuat lima assist dari 27 penampilan bersama Bianconeri di ajang Serie A Italia pada musim 2021/22 ini.

Meski dikait-kaitkan dengan sejumlah klub besar Eropa di luar Italia, Dybala tidak akan pindah jauh karena Inter sedang berupaya keras untuk mendatangkan sang striker.

Seperti diungkap Alfredo Pedulla, Dybala memutuskan untuk menunggu Inter menyelesaikan kesepakatan sehingga dia menolak sejumlah tawaran.

Tidak diungkap para klub peminat yang sudah mengajukan tawaran tersebut dalam beberapa pekan terakhir, namun seperti dilansir Football Italia, ada tawaran yang sebenarnya bernilai sangat berharga.

Pada Kamis (12/5) dini hari WIB, akan berlangsung final Coppa Italia antara Juventus dan Inter di Stadio Olimpico, Roma. Besar kemungkinan Dybala akan resmi berkostum Nerazzurri pada akhir pekan ini.

Iklan
0