Kapten timnas Indonesia U-23 Hansamu Yama, tak mau timnya larut dengan kekalahan yang diterima saat lawan Palestina U-23 pada lanjutan Grup A Asian Games 2018. Skuat Merah Putih takluk 2-1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, kemarin.
Menurut Hansamu, hasil negatif tersebut bukanlah akhir dari segala. Ini lantaran masih ada dua pertandingan tersisa yang harus dimainkan pasukan Luis Milla dalam ajang tersebut.
Oleh karenanya pilar Barito Putera ini, menginginkan rekan setimnya memetik poin penuh pada laga yang tersisa. Hal itu agar timnas Indonesia U-23 bisa lolos ke babak berikutnya.
"Masih ada dua pertandingan lagi dan mari lupakan pertandingan lawan Palestina. Memang kekalahan ini buat saya sedikit kecewa dan mungkin belum rejeki kita [dapat kemenangan," kata Hansamu.
"Mulai besok [hari ini] kita latihan dan lihat bagaimana strategi Laos dan Hong Kong. Insya Allah kami bisa mengalahkan mereka," tambah bek berusia 23 tahun tersebut.
Untuk sementara timnas Indonesia U-23, menempati peringkat ketiga klasemen dengan raihan tiga angka. Evan Dimas dan rekan-rekan tertinggal empat poin dari Palestina U-23 yang berada di pucuk.

