LIPUTAN MUHAMMAD RIDWAN DARI MANILA
Timnas Indonesia U-22, menjadi satu di antara kesebelasan yang paling banyak mencetak gol selama babak penyisihan grup. Skuad Garuda Muda 17 kali menjebol gawang lawannya.
Raihan tersebut sama seperti yang dikumpulkan Vietnam, yang juga berada di Grup B. Tapi, timnas Indonesia U-22 lebih istimewa karena hanya kebobolan dua gol saja, sementara pasukan Park Hang-seo empat kali.
Akan tetapi, Indra tak mau memberikan resepnya bisa membuat timnya tampil cemerlang. Ia, menyimpan rapat dan berjanji membukan kepada publik setelah tiba di tanah air.
"Saya masih ingat waktu pembentukan tim banyak kritik yang diberikan oleh pengamat dan media. Timnas U-22 tanpa stiker mumpuni, sekarang mereka buktikan dengan nencetak 17 gol," kata Indra.
"Sekarang kami ditanya resepnya apa bisa seperti itu, nanti resepnya tanyakan di Jakarta saat event ini [SEA Games] selesai," Indra menambahkan.
Saat ini Indra sedang mempersiapkan timnya untuk melawan Myanmar, pada semi-final SEA Games 2019. Pertandingan tersebut dilangsungkan di Stadion Rizal Memorial, Sabtu (7/12).
