Absennya Marselino Ferdinan tidak begitu berpengaruh terhadap penampilan timnas Indonesia U-19 saat melawan Filipina U-19. Skuad Garuda Muda menang dengan skor telak 5-1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Jumat (8/7) malam WIB.
Marselino mengalami cedera ketika timnas Indonesia U-19 menghadapi Thailand U-19, beberapa hari lalu. Pesepakbola berusia 17 tahun tersebut harus menepi sekitar dua bulan untuk memulihkan kondisinya.
Sempat ada kekhawatiran menepinya Marselino membuat performa timnas Indonesia U-19 menurun. Mengingat, pilar Persebaya Surabaya pemegang kunci permainan di lini tengah.
Namun, nyatanya timnas Indonesia U-19 bermain gemilang di laga versus Filipina U-19. Pasukan Merah Putih tetap kuat tanpa kehadiran Marselino.
"Memang Marselino tidak akan bisa main untuk turnamen kali ini karena cedera, jadi saya berusaha mengubah mental pemain agar para pemain mengorbankan diri," kata pelatih timnas Indonesia U-19 Shin Tae-yong usai pertandingan.
"Itu saya tegaskan ke pemain. Para pemain pastinya berusaha dan tahu juga di tim kita sudah mulai menjadi satu," sosok berpaspor Korea Selatan tersebut menambahkan.
Rabbani Taslim menjadi bintang dalam kemenangan timnas Indonesia U-19 atas Filipina U-19 dengan memborong tiga gol pada menit ke-16, 42', dan 50'. Dua gol lainnya diukir oleh Alfriyanto Nico menit ke-28 serta Teuku Razzaa Fachrezi Azizz menit ke-71.
Berkat kemenangan tersebut asa timnas Indonesia U-19 buat lolos ke semi-final Piala AFF U-19 tetap terjaga. Cahya Supriadi dan kawan-kawan kini menempati posisi tiga klasemen Grup A dengan raihan delapan poin.
Pada laga terakhir Grup A, timnas Indonesia U-19 menghadapi Myanmar U-19, Minggu (10/7). Bila bisa menang dalam pertarungan tersebut maka pasukan Garuda Muda melaju ke babak empat besar.
"Ke depannya pasti ada perkembangan dan progres yang baik," ucap sosok berusia 52 tahun tersebut.
