Timnas Indonesia U-16 bakal melakoni pertandingan uji coba internasional melawan Uni Emirat Arab (UEA). Agenda tersebut bakal dilangsungkan sebanyak dua kali pada 21 dan 24 Oktober mendatang.
Melawan UEA merupakan laga uji coba internasional perdana timnas Indonesia U-16, sepanjang tahun ini. Sebelumnya, pasukan Garuda Muda hanya melawan sejumlah tim lokal saat menggelar pemusatan latihan (TC).
Oleh karena itu, pelatih timnas Indonesia U-16 Bima Sakti, bakal memaksimalkan uji coba kontra UEA. Ia menilai anak asuhnya akan memetik pelajaran berharga dari duel tersebut.
"Alhamdulilah kita terima kasih kepada pak ketua umum PSSI Bapak Mochamad Iriawan karena kami bisa melakukan uji coba ke luar negeri. Insya Allah kami akan berangkat ke UEA. Bersyukur juga akan mendapat dua kali uji coba di sana dan saya pikir ini baik buat para pemain untuk dapat mengembangkan permainan," kata Bima dikutip laman resmi PSSI.
Bima menjelaskan partai versus UEA penting untuk timnas Indonesia U-16 dalam melakoni persiapan untuk Piala Asia U-16. Meski, agenda tersebut baru dilaksanakan pada tahun depan.
PSSISemula Piala Asia U-16 digelar pada akhir tahun ini. Namun, konfederasi sepakbola Asia (AFC), memutuskan menundanya karena belum berakhirnya pandemi virus corona.
Piala Asia U-16 bakal dilangsungkan di Bahrain. Dalam perhelatan tersebut timnas Indonesia U-16 menempati Grup D, bersama tiga negara lainnya, Jepang, Arab Saudi, dan Tiongkok.
"Para pemain akan mendapat jam terbang karena mereka akan menghadapi tim yang saya yakin levelnya bagus. Ini juga menjadi tolok ukur kami nanti ke depan," ujar eks Persiba Balikpapan tersebut.
"Karena tim UEA cara bermain dan kualitasnya seperti tim Arab Saudi, yang akan menjadi calon lawan kami nanti di Piala Asia," sosok berusia 44 tahun tersebut melanjutkan.
Sementara Iriawan, menyebut alasan PSSI mengasih izin timnas Indonesia U-16 pergi ke UEA. Menurutnya, persiapan Made Putra Kaicen dan kawan-kawan harus maksimal untuk mengarungi Piala Asia U-16.
"Saya yakin ini kesempatan yang bagus bagi tim untuk memetik pengalaman dari laga uji coba. Meski Piala Asia tahun ini tertunda, persiapan tim tidak akan berhenti, termasuk melakoni laga uji coba dengan tim di luar negeri. Saya yakin timnas U-16 punya potensi dan materi mumpuni," ucap Iriawan.
Timnas Indonesia U-16 rencananya bertolak ke UEA pada Seni (19/10). Sebelum terbang, para pemain, ofisial dan tim pelatih bakal lebih menjalani swab test untuk memastikan tidak ada yang terpapat virus corona.
Setelah melakoni dua laga uji coba tersebut tim timnas Indonesia U-16 kembali ke Tanah Air pada tanggal 25 Oktober 2020. Kemudian mereka melanjutkan TC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang hingga 8 November 2020.
