Timnas Indonesia U-16 diagendakan menggelar pemusatan latihan (TC) di Eropa. Ada dua negara yang dibidik PSSI untuk melaksanakan agenda pasukan Bima Sakti tersebut.
Melangsungkan TC di luar negeri bakal menjadi pengalaman baru untuk timnas Indonesia U-19. Selama ini skuad Garuda Muda, berlatih di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi dan Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
Hanya saja, belum diketahui kepastian waktu TC tersebut dilangsungkan. Saat ini PSSI sedang menjalin komunikasi dengan federasi negara tujuan yang bakal disinggahi timnas Indonesia U-16.
Beberapa hari lalu timnas Indonesia U-16, telah menyelesaikan TC yang digelar. Kini para pemain yang dipanggil dikembalikan ke rumahnya masing-masing.
"Rencananya timnas Indonesia U-16 akan melakukan TC ke Inggris atau Turki," kata Plt sekjen PSSI Yunus Nusi ketika dihubungi awak media.
PSSIYunus menjelaskan timnas Indonesia U-16 bakal terlebih dahulu melakoni pertandingan uji coba internasional, sebelum TC digelar. Uni Emirat Arab (UEA), jadi lawan yang dihadapi.
Awalnya, pertandingan uji coba tersebut tak ada kejelasan. Penyebabnya, karena federasi sepakbola UEA (UAEFA), tidak kunjung membalas surat yang dikirimkan PSSI.
Namun, beberapa hari lalu akhirnya PSSI mendapat surat balasan dari UAEFA. Mereka sepakat untuk menggelar pertandingan uji coba yang dilangsungkan pada akhir bulan ini.
"Dua hari yang lalu, UEA membalas surat yang isinya menerima timnas Indonesia U-16 untuk laga uji coba. Rencananya, uji coba digelar sebelum 21 Oktober 2020 di UEA," ujar pria yang juga menjabat sebagai anggota komite eksekutif (Exco) PSSI tersebut.
Uji coba internasional memang dibutuhkan timnas Indonesia U-16, untuk melihat kesiapan pemain sebelum terjun di Piala Asia U-16, tahun depan. Mengingat, selama ini I Made Kaicen dan kawan-kawan, berhadapan dengan klub lokal.
Pada Piala Asia U-16 yang digelar di Bahrain, timnas Indonesia U-16, berada di Grup D. Pasukan Garuda Muda tersebut bakal menghadapi lawan tangguh yakni Jepang, Arab Saudi, dan Tiongkok.
Bila bisa mencapai babak semi-final, timnas Indonesia U-16 dapat bermain di putaran final Piala Dunia U-17. Ajang tersebut bakal dilaksanakan di Peru.
