Kantor PSSIMuhammad Ridwan

Tiga Alasan PSSI Pilih Stadion Maguwoharjo Jadi Tempat Indonesia Kontra Islandia


OLEH   MUHAMMAD RIDWAN

Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria, mengungkapkan alasan penunjukkan Stadion Maguwoharjo, Sleman, sebagai tempat pertandinga Indonesia Selection kontra Islandia. Rencananya, laga ini digelar pada 11 Januari 2018.

Menurut, Tisha ada tiga faktor yang membuat pihaknya memilih stadion tersebut. Pertama karena jumlah tempat duduk di sana cukup banyak sehingga bisa menampung penonton yang membludak untuk menyaksikan partai ini.

Kemudian yang kedua, karena stadion yang berada di Kecamatan Depok, Yogyakarta, ini paling siap untuk menggelar pertandingan. Mengingat, Stadion Maguwoharjo sudah sering melangsungkan partai tim Merah Putih.   

"Lalu yang ketiga karena letaknya strategis, bisa menjawab banyaknya masyarakat yang melihat timnas Indonesia dan melihat Islandia," ucap Tisha di Jakarta, Kamis (21/12).

Rencananya, setelah melawan Indonesia Selection, Islandia bakal berhadapan dengan timnas Indonesia yang dipersiapkan untuk Asian Games 2018. Pertandingan tersebut bakal digelar 14 Januari 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). 

Namun, Tisha menyebutkan masih menunggu kepastian SUGBK bisa digunakan atau tidak dari pemerintah. Sebab, stadion kebanggaan masyarakat Tanah Air ini hingga sekarang masih dalam tahap akhir proses renovasi.

"Nanti ketika tanggal 14 GBK tidak hanya sebagai tempat pertandingan tapi juga peresmian pertama kalinya GBK untuk digunakan," ucapnya.

Iklan
0