Harry Kane, England 2021Getty

Thomas Tuchel: Sebelum Rekrut Romelu Lukaku, Chelsea Tidak Pernah Serius Kejar Harry Kane

Manajer Chelsea Thomas Tuchel menyatakan klubnya tidak pernah serius mengejar bintang Tottenham Hotspur Harry Kane, bahkan sebelum merekrut Romelu Lukaku dari Inter Milan pada musim panas ini.

Kane sempat menjadi target transfer Manchester City, dengan rumor kepindahannya memanas setelah striker timnas Inggris itu tidak muncul di sesi latihan pertama klub. Namun, ia akhirnya berkomitmen untuk membuat Tottenham maju.

Chelsea juga sempat dikait-kaitkan dengan Kane, namun Tuchel mengungkapkan bahwa klubnya tidak pernah benar-benar ingin mendatangkan sang striker, bahkan sebelum kembalinya Lukaku ke Stamford Bridge.

Lukaku resmi bergabung ke Chelsea pada musim panas ini dengan nilai transfer £98 juta ($136 juta) sehingga klub asal London itu memenuhi keinginan untuk mendatangkan bintang No.9 itu.

Lukaku mengawali musim 2021/22 ini dengan bagus, mencetak empat gol sejauh ini, jelang pertandingan lawan Spurs, Minggu (19/9) malam WIB. Sementara itu, Kane mencetak dua gol dari lima penampilan di berbagai ajang kompetisi pada musim ini.

"Kami tidak pernah memiliki daftar dengan namanya [Kane] dan saya tidak pernah mendatangi Marina [Granovskaia, direktur Chelsea] untuk memintanya membeli dia," ujar Tuchel tentang Kane.

"Ada banyak orang di sekitar pemain, agen, dan panasihat mereka serta orang-orang di antara itu, dan kami memiliki beberapa informasi dari orang-orang ini, tapi tidak pernah sedekat itu kami harus mengalami persaingan. Kami mengetahui tentang persaingan, tapi saya merasa tidak pernah sejauh itu."

Saat ini, Chelsea mengumpulkan sepuluh poin dari empat pertandingan, sama dengan Manchester United, Liverpool, dan Everton di puncak klasemen sementara Liga Primer Inggris.

Sementara itu, Tottenham ada di urutan ketujuh dengan raihan sembilan poin dari empat pertandingan.

Iklan
0