Thomas Muller Jupp Heynckes Bayern

Thomas Muller Bakal Absen Tiga Pekan


OLEH    HAPPY SUSANTOIkuti di twitter

Penyerang Bayern Munich Thomas Muller bakal absen selama tiga pekan akibat cedera paha.

Pemain asal Jerman berusia 28 tahun itu sebenarnya melakukan start yang kurang maksimal, namun di bawah asuhan Jupp Heynckes, dirinya berkontribusi dengan mencetak satu gol dan dua assist dari tiga pertandingan.

Performa apik Muller itu terpaksa harus berhenti untuk sementara waktu karena ia mengalami cedera di bagian paha kakinya ketika tim menang 1-0 di markas Hamburg.

SIMAK JUGA - Jupp Heynckes Harap Cedera Thomas Muller Tidak Parah

Dengan demikian, Muller akan absen di dua pertandingan lawan RB Leipzig, juga ketika tim berkunjung ke markas Borussia Dortmund pada 4 November mendatang.

Muller juga bakal absen ketika Bayern tandang ke markas Celtic di ajang Liga Champions, sebuah pertandingan yang akan memastikan langkah raksasa Bundesliga Jerman itu ke babak 16 besar jika meraih kemenangan.

Iklan
0