Selebrasi - MalaysiaGoal / Abi Yazid

Thailand Tak Gentar Dengan Dukungan Suporter Malaysia


LIPUTAN   MUHAMMAD RIDWAN      DARI   KUALA LUMPUR

Malaysia dipastikan mendapatkan dukungan penuh suporternya saat bermain pada laga puncak SEA Games 2017, di Stadion Shah Alam, Selangor, Selasa (29/8). Namun, asisten pelatih Thailand Issara Sritaro, mengaku timnya tidak bakal gentar.

Menurut, Sritaro timnya bakal mengeluarkan segala kemampuan agar bisa mempertahankan medali emas yang didapatkan pada SEA Games dua tahun lalu. Ia pun menyebut semua pemain Thailand sudah siap bertempur.

SIMAK JUGA: Malaysia Sadar Sulit Kalahkan Thailand

Sebelum melangkah ke final Thailand harus berjuang keras mengalahkan Myanmar di babak empat. Tim Gajah Perang hingga menunggu menit injury time baru bisa memastikan kemenangan dengan skor 1-0.

"Saya tahu Malaysia merupakan tim kuat, bermain di depan fansnya sendiri. Tapi, kami akan lakukan berbagai cara untuk menang," kata Sritaro.

"Di laga terakhir kami harus bekerja keras. Beruntung, tak ada pemain yang cedera. Kami akan bermain bagus di pertandingan besok," tambahnya.

SIMAK JUGA: Gavin Kwan Adsit Minta Luis Milla Dipertahankan

Lebih jauh, Sritaro tak mau timnya terpaku dengan hasil SEA Games 2015. Saat itu Thailand berhasil mengalahkan Malaysia pada babak penyisihan grup dengan skor 1-0.

"Anda tidak bisa membandingkan hasil terakhir dengan yang sekarang. Itu bukan cara untuk membandingkan kekuatan tim," ucapnya.

Iklan

ENJOYED THIS STORY?

Add GOAL.com as a preferred source on Google to see more of our reporting

0