Argentinien Lionel Messi Copa America 2021 Finale Pokal JubelGetty Images

Ternyata Lionel Messi Bawa Argentina Juara Copa America 2021 Dalam Kondisi Cedera

Pelatih Argentina Lionel Scaloni, memberikan kredit khusus untuk Lionel Messi. Bukan karena membantu La Albiceleste juara Copa America 2021, melainkan ia tampil dalam kondisi cedera pada final melawan Brasil.

Argentina merengkuh gelar Copa America 2021, setelah mengalahkan Brasil di Stadio Maracana, Minggu (11/7). Kemenangan tersebut didapatkan lewat sebiji gol yang diukir Angel Di Maria, pada menit 22.

"Jika Anda tahu cara dia bermain di Copa America, Anda akan lebih mencintainya," kata Scaloni, kepada awak media usai pertandingan.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

"Anda tidak akan pernah bisa melakukannya tanpa pemain seperti dia, bahkan ketika dia tidak sepenuhnya fit seperti dalam pertandingan ini dan sebelumnya." Scaloni menambahkan.

Kendati demikian, Scaloni tidak menyebut cedera apa yang diderita Messi. Paling penting ia menyebut pemain berusia 34 tahun itu mampu mempersembahkan gelar untuk Argentina.

Gelar Copa America 2021, mengakhiri paceklik juara Messi bersama skuad senior Argentina. Sebelumnya, Argentina tiga kali kalah di final ajang itu pada edisi 2007, 2015 dan 2016, serta menjadi runner-up Piala Dunia 2014.

“Pada akhirnya dia tidak menyerah dan dia berhasil, Kita berbicara tentang pesepakbola terbaik sepanjang masa dan semua orang tahu betapa pentingnya baginya untuk memenangkan gelar bersama tim nasional."

"Saya memiliki hubungan yang berbeda dari hubungan pelatih dan pemain [seperti yang lain]. Hubungan kami lebih dekat. Kami saling menyapa, berpelukan dan saya selalu berterima kasih padanya dan rekan satu timnya."

Selain membawa Argentina juga Copa America 2021, Messi juga memborong dua gelar individual. Mulai dari pencetak gol terbanyak, dan pemain terbaik ajang tersebut bersama pilar Brasil, Neymar.

Iklan