Timnas Indonesia akan dua kali menghadapi Curacao pada FIFA matchday. Dalam pertandingan tersebut Elkan Baggott bertekad menyapu bersih kemenangan.
Pertandingan pertama timnas Indonesia versus Curacao digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (24/9). Tiga hari kemudian pasukan Garuda bertanding di Stadion Pakansari.
Tekad Baggott tersebut karena ingin timnas Indonesia menduduki peringkat yang lebih di FIFA. Kemenangan menjadi satu di antara cara agar posisi armada Merah Putih bisa terangkat.
"Tentu saja memenangi dua pertandingan. Yang kemudian menaikan ranking FIFA timnas Indonesia, itulah yang utama," kata Baggott dalam kanal YouTube PSSI.
Persiapan matang sudah dilakukan timnas Indonesia untuk bertempur dengan Curacao. Sebanyak 23 pemain terbaik dipanggil buat melakoni pertandingan tersebut.
Baggott menyatakan pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong semua pemain dituntut mengeluarkan kemampuan maksimal. Strategi jitu juga sudah disiapkan juru formasi berpaspor Korea Selatan tersebut.
"Jika satu orang tidak memiliki intensitas yang sama dengan tim, maka akan menderita. Kami harus ada dalam kondisi yang sama, jadi bersama maka kami bisa memperlihatkan performa terbaik," ucapnya.
Saat ini timnas Indonesia menempati peringkat 155 FIFA. Sementara Curacao berada pada urutan yang lebih tinggi yakni posisi 84 dunia.
