Renato Sanches PSG GFXGetty/GOAL

Target AC Milan Renato Sanches Justru Mendekat Ke Paris Saint-Germain

AC Milan tampaknya akan kehilangan Renato Sanches, dengan laporan di Prancis menyebutkan bahwa Lille akan menyetujui kesepakatan dengan Paris Saint-Germain, Sabtu (23/7) malam ini waktu setempat.

Pemain asal Portugal berusia 24 tahun itu diyakini akan meninggalkan Lille pada musim panas ini setelah musim 2021/22 yang membuat mereka secara dramatis goyah menyusul kesuksesan gelar tak terduga mereka di musim sebelumnya.

Sanches, yang kontraknya bersama Lille akan berakhir pada Juni 2023, mencetak satu gol dan membuat lima assist dari 24 penampilan papan atas musim lalu.

Sanches diyakini masuk radar Rossoneri selama berbulan-bulan dan diperkirakan akan pindah ke San Siro pada musim panas ini.

AC Milan dikabarkan telah mengajukan tawaran yang lebih besar, namun Sanches tampaknya lebih suka bertahan di Prancis dengan menunggu tawaran yang bersaing dari PSG. Apalagi, ia berpeluang reuni dengan mantan pelatihnya, Christophe Galtier, dan direktur Luis Campos.

Menurut le10sport.com, PSG merencanakan pertemuan dengan direktur Lille pada hari ini dan mereka tampak sangat yakin akan bisa mencapai kesepakatan mengenai biaya transfer.

Dilansir Football Italia, AC Milan telah beralih ke kandidat lain, setelah menyadari sepenuhnya bahwa Sanches memiliki preferensi ke klub lain.

Iklan
0