Bintang Aston Villa, Philippe Coutinho, dilaporkan telah menyerahkan permintaan transfer untuk meninggalkan klub pada bursa transfer musim dingin.
Coutinho berpotensi melepaskan karier profesional di Eropa sejak membela Inter Milan pada 2008. Mantan gelandang Barcelona itu jadi target utama klub raksasa Brasil, Corinthians.
Agen Kia Joorabchian kini tengah melakukan pembicaraan yang melibatkan sang pemain, Villa, dan pihak Corinthians.
Coutinho gagal dipercaya tampil reguler musim ini. Ia juga tidak masuk skema manajer baru Villa, Unai Emery.
Sebelumnya, eks pemain Liverpool itu tampil mengesankan selama masa pinjaman dari Barcelona pada paruh kedua musim lalu. Tapi, performanya anjlok sejak dipermanenkan musim panas ini.
Coutinho pindah ke Villa setelah gagal menemukan penampilan terbaik di Barca. Mantan rekan setimnya di Liverpool, Steven Gerrard, jadi faktor terbesar ia bergabung dengan klub asal Birmingham tersebut.
Tapi, Gerrard dipecat tidak sampai setahun sejak ditunjuk menggantikan Dean Smith setelah Villa cuma memenangkan dua dalam 12 pertandingan pada Liga Primer Inggris musim 2022/23.


