Pelatih Persib Bandung Miljan Radovic, menyatakan timnya sudah siap menghadapi babak 32 besar Piala Indonesia. Persiwa Wamena jadi lawan yang dihadapi pada Minggu (27/1).
Menurut Radovic, skuat Persib sudah paham dengan skema permainan yang diinginkannya. Maka dari itu, ia percaya timnya bisa mendapatkan hasil terbaik dari pertandingan tersebut.
"Untuk dua minggu ini, saya rasa mereka cukup baik. Mereka bisa mengerti semua taktik yang saya kasih dan bisa jalankan instruksi dengan sangat baik. Saya rasa mereka sudah cukup siap untuk pertandingan nanti," kata Radovic dikutip dari laman resmi klub.
Kendati begitu, Radovic bakal memanfaatkan waktu yang tersisa untuk mengasah permainan timnya. Langkah tersebut dilakukan ia melihat masih ada beberapa kekurangan yang perlu diperbaiki.
"Masih ada waktu untuk persiapan. Saya harus membuat pemain full performance di pertandingan nanti," ucap pria berpaspor Montenegero tersebut.
Piala Indonesia jadi debut Radovic menukangi Persib di musim ini. Sosok berusia 43 tahun tersebut menggantikan posisi Mario Gomez dan diberi masa bakti selama satu musim.
Goal Indonesia

