Pelatih Thailand U-23 Alexandre Polking membuka kunci kemenangan atas timnas Indonesia U-23 di semi-final SEA Games 2021. Ia menyebut anak asuhnya bermain sempurna sesuai dengan arahan yang diberikannya.
Pertandingan Thailand dan timnas Indonesia U-23 berjalan ketat di Stadion Thien Truong, Kamis (19/5). Skor kacamata tidak berubah sampai 2x45 menit selesai sehingga laga dilanjutkan ke perpanjangan waktu.
Thailand akhirnya melaju ke final SEA Games 2021. Skuad Gajah Perang menang lewat sebiji gol yang diceploskan Weerathep Pomphan pada perpanjangan waktu babak pertama.
"Kami bermain dengan pola yang menunjukkan semua betapa tangguhnya kami. Saya telah menciptakan tim dengan taktik yang hebat," kata Polking.
"Saya yakin kami memenangani pertandingan karena tim bermain dengan baik. Saya bangga dengan itu dan para pemain," Polking menambahkan.
Selain itu, Polking menyebut kualitas Thailand berada di atas timnas Indonesia U-23. Makanya, ia menilai sudah sewajarnya pasukannya melangkah ke babak puncak.
"Kami selalu berjuang dan berlatih. Kami memiliki banyak pemain berkualitas. Timnas Indonesia U-23 juga memiliki banyak pemain bagus dan berkualitas. Namun, kami mampu terus meningkatkan penampilan," ucapnya.
Terkait penampilan Jonathan Khemdee yang sering kali memancing emosi pemain timnas Indonesia U-23, Polking membelanya. Ia menyatakan tindakan anak didiknya itu demi kebaikan Thailand.
"Saya pikir dia pemain bagus. Dia adalah bek tengah dan perlu melakukan segalanya untuk melindungi tim," ucap pria berumur 46 tahun tersebut.
Vietnam menjadi lawan yang dihadapi Thailand pada laga final, Minggu (22/5). The Golden Stars menyingkirkan Malaysia lewat gol semata wayang Nguyen Tien Linh di babak perpanjangan waktu
