Pelatih Inter Milan Simone Inzaghi memuji penampilan timnya dalam kemenangan 5-0 atas Salernitana dalam lanjutan Serie A Italia di Stadio Arechi, Sabtu (18/12) dini hari WIB.
Lima gol masing-masing dicetak Ivan Perisic, Denzel Dumfries, Alexis Sanchez, Lautaro Martinez, dan Roberto Gagliardini.
Dengan kemenangan ini, Inter kini unggul empat poin atas AC Milan, yang akan bertanding lawan Napoli, Senin (20/12) dini hari WIB.
Nerazzurri seperti tidak terbendung dengan mencatatkan kemenangan keenam secara berturut-turut. Dan, ini sebagai kelima secara beruntun dengan clean sheet, sesuatu yang hanya pernah mereka capai pada 1989 dan 1996, dengan mencetak 16 gol selama periode itu tanpa balasan.
Inter akan menghadapi jadwal pertandingan yang sulit, dengan menghadapi Lazio, kemudian Juventus di Piala Super (12/1), tandang Atalanta (16/1), derby Milan (6/2), dan mengunjungi Napoli (13/2).
"Di atas kertas, pertandingan-pertandingan ini terlihat sederhana, tapi bukan itu masalahnya. Para pemain memiliki sikap yang tepat sejak awal, saya membuat perubahan dan Anda bahkan tidak tahu, karena semua orang melangkah dengan cara yang sama," ujar Inzaghi kepada Sky Sport Italia.
"Kami memiliki pertandingan kesembilan dalam 25 hari ke depan. Ini adalah dorongan terakhir sebelum jeda untuk Natal."
Gol Sanchez adalah serangan balik yang sempurna, dimulai dari area penalti mereka sendiri dengan serangkaian operan antara Sanchez, Edin Dzeko, dan Hakan Calhanoglu.
"Ada teknik, menyerang ruang, itu adalah gol yang bekerja dengan baik," ujar Inzaghi lagi.
"Saya pikir kami selalu memainkan sepakbola yang bagus, tapi dengan komitmen Liga Champions kami kehilangan poin di sepanjang jalan."
"Kami melakukan dengan bagus untuk menjaga kepala kami tetap tegak, kembali ke puncak klasemen, dan sekarang kami ingin tetap di sana."




