Shin Tae-yongPSSI

Shin Tae-Yong Tukar Kevin Diks Dengan Ragnar Oratmangoen

Perubahan nama terjadi dalam proses perekrutan pemain keturunan untuk membela timnas Indonesia. Pilar FC Copenhagen, Kevin Diks ditukar dengan penggawa Go Ahead Eagles, Ragnar Oratmangoen.

Penukaran tersebut atas permintaan pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong. Sosok berusia 52 tahun tersebut menginginkan pemain yang direkrut posisinya tidak sama.

Selain Diks, Tae-yong merekomendasikan tiga pemain keturunan lainnya yakni Sandy Walsh, Mees Hilgers, dan Jordi Amat. Keempat pemain tersebut dinilai punya kualitas mumpuni sehingga bisa membuat skuad Merah Putih lebih kuat.

"Pemain keturunan: Karena posisi Kevin Diks dianggap sama dengan Sandy Walsh, akhirnya coach Shin Tae-yong menukar Diks dengan Ragnar Oratmangoen," tulis anggota komite eksekutif (Exco) PSSI Hasani Abdulgani, dalam akun Instagram miliknya.

Hasani menjelaskan perkembangan terbaru soal perekrutan pemain keturunan tersebut. Ia menyatakan baru dua nama yang dokumennya sudah hampir lengkap.

"Sampai hari ini dokumen yang sudah 90 persen lengkap baru dari Jordi Amat dan Sandy Walsh.Sedangkan Mess Hilgers belum lengkap. Sedangkan Oratmangoen belum kasih kabar."

Sebagai informasi, Oratmangoen merupakan satu dari sekian pemain di Eropa yang punya garis keturunan Indonesia. Ia memiliki darah Indonesia melalui ayahnya yang berasal dari Maluku.

Akan tetapi, Oratmangoen menyatakan ayahnya lahir di Belanda. Nenek moyangnya datang ke negeri Kincir Angin, bersama sejumlah orang Maluku pada 1950-an.

Beberapa waktu lalu, Oratmangoen mengajukan syarat untuk membela timnas Indonesia. Penyerang berusia 23 tahun tersebut mau pasukan Garuda menaikkan level dengan pemain yang bermain di kompetisi Eropa.

“Membela timnas di kancah internasional selalu saya inginkan, tetapi bagi saya untuk saat ini, Go Ahead Eagles adalah yang paling penting. Saya baru memainkan tiga pertandingan di Eredivisie,” ucap Oratmangoen, pada September 2021.

Iklan
0