Sergio Romero dan Marcos Rojo dipastikan akan meninggalkan Manchester United karena pihak klub memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak keduanya.
Kontrak Romero dan Rojo akan berakhir pada musim panas mendatang dan manajer Ole Gunnar Solskjaer mengonfirmasi bahwa mereka terbuka untuk tawaran buat kedua pemain itu pada bulan ini.
"Keduanya memiliki kontrak hingga musim panas dan [kontrak] mereka tidak akan diperpanjang," ujar Solskjaer.
"Jadi, kami mencari mereka untuk menemukan klub. Marcos sudah diberi waktu untuk pulang, jadi dia masih di Argentina, Sergio juga sudah pulang ke rumah untuk melihat keluarganya, tapi dia sudah kembali ke Inggris sekarang."
"Mereka adalah profesional, mereka bekerja keras dan mereka siap jika dipanggil untuk kami, mereka bakal siap. Tentu saja, Marcos akan bepergian dan melakukan karantina sebelumnya."
Romero ingin meninggalkan klub pada bursa transfer musim panas tahun lalu, dan pemain asal Argentina itu merasa kesal setelah kesepakatan tidak diraih dan dia akhirnya bertahan di Old Trafford.
Romero tidak didaftarkan untuk bermain di kompetisi apa pun pada musim ini dan rekannya asal Argentina, Rojo, hanya tampil satu kali untuk tim U-23.
Pemain lain yang akan hengkang dari United pada bulan ini adalah Odion Ighalo. Kontrak peminjaman sang striker akan berakhir di pengujung Januari ini dan pihak United tidak tertarik untuk memperpanjang masa pengabdiannya.
Laga Piala FA lawan Watford, yang Ighalo biasanya bermain di kompetisi ini, akan menjadi kesempatan terakhirnya memperkuat United.
"Akan menjadi sesuatu yang spesial buat dia lawan Watford. Ia akan terlibat di dalamnya, namanya ada di dalam skuad," ujar Solskjaer lagi.
"Ia berlatih dengan sangat bagus. Saya tidak tahu berapa banyak gol yang dicetaknya hari ini, tapi ia adalah topskor."
"Musim ini, ia tidak memiliki banyak kesempatan, tapi dia tidak pernahy mengecewakan dirinya sendiri sebagai seorang profesional dan manusia. Ia selalu bekerja keras dalam latihan, dia telah memberi pengaruh yang positif di ruang ganti."


