GFX Sergio Ramos Switzerland Spain 2020DAZN

Gagal Penalti Dua Kali, Sergio Ramos: Tentu, Saya Tetap Eksekutor Tim!

Bek Real Madrid dan timnas Spanyol, Sergio Ramos (34 tahun), menolak mundur sebagai eksekutor penalti La Roja kendati dua eksekusinya mampu digagalkan kiper lawan, Yan Sommer, dalam laga kontra Swiss.

Dua penalti Ramos digagalkan Sommer masing-masing pada menit ke-57 dan menit ke-80 saat Spanyol ditahan imbang Swiss dengan skor 1-1 pada laga kelima Grup A4 UEFA Nations League, akhir pekan lalu.

Padahal sebelumnya, Ramos sukses mengonversi 25 penalti menjadi gol di semua kompetisi, baik bersama Madrid maupun timnas Spanyol.

“Jika ada penalti lain, saya yang akan mengambilnya, tentu saja," ucap Ramos di kanal media timnas Spanyol, Senin (16/11).

"Jika saya langsung berhenti melakukannya, itu bukan saya,” tambahnya.

Pada laga tersebut, Ramos sekaligus menandai rekor penampilan ke-177 di pentas internasional bersama timnas Spanyol. Ia kini tercatat sebagai pemilik caps terbanyak di antara pemain Eropa mengungguli kiper asal Italia, Gianluigi Buffon.

Terdekat, Spanyol akan menjamu Jerman di Stadion Olimpiade, Sevilla pada laga pamungkas fase grup, Rabu (18/11) dini hari WIB.

“Merupakan sebuah kebanggaan untuk melampaui caps legenda seperti Buffon. Kala Anda memulai, Anda tidak akan berpikir memiliki jumlah penampilan sebanyak ini,” kata Ramos.

“Saya telah menghabiskan waktu berjam-jam berlarian di sini melalui jalan-jalan Seville. Banyak usaha yang mengiringi, ketekunan demi ketekunan,” tutur eks bek Sevilla itu s

“Ya, begitulah. Selama saya merasakan itu, saya akan melanjutkannya. Kepala saya berkuasa, dan untuk saat ini, dia mengizinkan saya,” pungkasnya, seraya menepis kabar pensiun dari timnas.

Adapun pada musim lalu, Ramos telah memecahkan rekor sebagai bek tersubur dalam satu musim LaLiga sepanjang abad ke-21 dengan koleksi 11 gol.

Iklan
0