Gelandang barcelona Sergio Busquets mengakui kalau Liverpool bermain lebih baik dari timnya dan ia meminta maaf kepada para fans karena Azulgrana gagal ke final Liga Champions musim ini.
The Reds berhak melaju ke final Liga Champions setelah membuat comeback yang fantastis dengan kemenangan 4-0 atas Barcelona di leg kedua semi-final di Anfield, Rabu (8/5) dini hari WIB, sehingga unggul agregat 4-3.
Divock Origi dan Georginio Wijnaldum masing-masing mencetak dua gol sehingga membuat El Barcaterkapar.
"Mereka lebih baik ketimbang kami. Mereka telah pergi untuk pertandingan sejak awal, mereka menekan dengan bagus di awal dua babak dan itu sudah sangat sulit. Kami tidak bisa membuat peluang, kami meminta maaf karena setelah Roma ini terjadi lagi..Sedikit lagi [yang bisa dikatakan]," ujar Busquets kepada Movistar Plus.
"Ketika sebuah tim bermain dengan menekan Anda begitu tinggi, jika Anda tidak mengambil manfaat, mereka bisa berkembang di lapangan mereka, dengan atmosfir mereka dan gol-gol yang mereka buat. Kami memiliki peluang untuk mencetak gol, yang itu bisa mengubah segalanya."
"4-0? Kegagalan kami semua karena kami kacau. Mereka lebih pintar dari kami."
Goal Indonesia
Getty



