Ratu Tisha - sekjen PSSIFarabi/Goal

Sekjen PSSI Berdebar Menanti Permintaan Khusus Islandia


OLEH   MUHAMMAD RIDWAN

Islandia bakal melakoni dua pertandingan uji coba melawan Indonesia pada pertengahan Januari 2018. Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria mengaku deg-degan menanti kedatangan kontestan Piala Dunia tersebut.

Pertama Islandia bakal melakoni laga kontra Indonesia Selection di Stadion Maguwoharjo, Sleman, 11 Januari 2018. Tiga hari kemudian, mereka berhadapan dengan timnas Indonesia yang dipersiapkan turun di Asian Games mendatang.

Rasa berdebar yang dialami Tisha memang bukan tanpa alasan. Ini karena ia menunggu permintaan khusus apa yang diinginkan tim berjulukan Our Boys ketika sampai di Tanah Air.

Salah satunya adalah perbedaan suhu yang terjadi antara Indonesia dengan Islandia. Oleh karena itu, Tisha menuturkan kemungkinan besar pasukan Heimir Hallgrimsson tersebut bakal meminta pasokan es batu yang banyak.

"Saya deg-degan juga menunggu permintaan itu, karena pasti ada permintaan khusus. Yang jelas pasti ada, karena iklim yang berbeda, mungkin untuk permintaan itu akan diberikan empat hari sebelum mereka ke Indonesia," kata Tisha. 

"Permintaan itu misalnya berapa kilo es batu yang dibutuhkan sempai sedetail itu. Tapi jangan salah teman-teman, kami pun seperti itu kalau bertanding di luar," ia menambahkan.

Ya, Islandia merupakan salah satu negara yang memiliki suhu paling dingin di dunia. Oleh karenanya, mereka membutuhkan waktu untuk adaptasi saat bertanding di Tanah Air.

Iklan
0