Mantan full-back Chelsea, Scott Minto, menyatakan, The Blues belum menjadi favorit untuk gelar Liga Primer Inggris, namun dianggap sebagai penantang serius buat Liverpool setelah skuad besutan Frank Lampard itu memiliki "keseimbangan yang sempurna."
Frank Lampard mendapat dukungan untuk berinvestasi besar-besaran pada musim panas lalu, dengan mendatangkan sejumlah pemain, seperti Edouard Mendy, Thiago Silva, Ben Chilwell, Hakim Ziyech, Kai Havertz, dan Timo Werner.
Rupanya wajah baru Chelsea itu memberi dampak yang besar untuk tim. Klub asal London itu tidak terkalahkan dalam 13 pertandingan terakhir mereka di berbagai ajang kompetisi.
Minto mengakui Lampard kini memiliki sejumlah opsi yang tersedia.
"XI kedua cukup bagus untuk finis di delapan besar Liga Primer Inggris, ujar Minto kepada Stadium Astro.
"XI pertama, dan saya berusaha menahan diri untuk tidak mengatakan ini karena terlalu dini, tidak ada alasan--dengan ini menjadi musim paling terbuka untuk waktu yang lama--bahwa Chelsea tidak bisa mulai percaya, mungkin setelah Natal apakah mereka memiliki kinerja yang bagus, mereka adalah penantang gelar. Saya tidak berpikir ada orang yang mengatakan itu di awal musim."
"Mereka bukan favorit. Dalam pertandingan Liverpool [kalah 2-0 pada September], mereka begitu jauh, dan Liverpool jauh lebih berkelas hari itu."
"Tapi, waktu telah berubah. Mendy datang, Silva terlihat fit, lima bek tampak kuat, [N'Golo] Kante juga melindungi mereka secara defensif dan dia memberi mereka kesempatan untuk memiliki gelandang serang yang ekstra. [Olivier] Giroud mencetak gol, Werner kemungkinan sudah bisa mencetak 15 gol, [Tammy] Abraham bermain bagus. Dan, itu bahkan tidak membicarakan tentang pemain-pemain seperti Ziyech, [Mason] Mount, dan semua pemain sayap menyerang yang dimiliki Chelsea."
"Dengarkan, semua berjalan sangat bagus saat ini. Saya masih tidak bisa melihat siapa pun di atas Liverpool. Jika ada yang finis di atas Liverpool, mereka memenangkan gelar."
"Saya mengatakan di awal musim bahwa saya pikir City ingin bangkit dan menunjukkan kalau mereka bisa menjadi tim dua musim yang lalu. Mereka mengecewakan saya dalam hal awal musim mereka."
"Liverpool memiliki masalah cedera dan itu mungkin mengganggu mereka untuk maju, tapi bagi saya itu tetap Liverpool."
"Tapi, jika Chelsea terus melakukan apa yang mereka lakukan, mereka mendapatkan keseimbangan yang sempurna. Semua pemain mencetak gol, mereka menjaga clean sheet dan tidak kebobolan banyak gol. Pada saat ini, segalanya tidak bisa lebih baik untuk Frank Lampard dan Jody Morris."


