OLEH HAPPY SUSANTOIkuti di twitter
Legenda Manchester United Ryan Giggs dikabarkan telah meraih kesepakatan personal dengan Asosiasi Sepakbola Wales untuk mengisi posisi sebagai pelatih tim nasional.
Giggs sempat menjadi manajer interim The Red Devils menyusul kepergian David Moyes pada 2014 dan kemudian menjadi asisten manajer Louis van Gaal di Old Trafford, tapi ini akan menjadi kesempatan pertamanya dengan posisi sebagai manajer permanen.
Giggs, yang tampil 64 kali untuk Wales antara 1991 dan 2007, akan diperkenalkan sebagai manajer baru wales, Senin (15/1) hari ini. Pelatih berusia 44 tahun itu mampu mengalahkan sejumlah kandidat lain, seperti Craig Bellamy, Mark Bowen, dan Osian Roberts.
SIMAK JUGA - Ryan Giggs Tertarik Latih Wales
Giggs akan menggantikan posisi Chris Coleman, yang membawa timnas ke semi-final Euro 2016, namun gagal meraih tempat di Piala Dunia 2018, sebelum mengundurkan diri dan menangani klub Championship, Sunderland.
Selama memperkuat Wales sebagai pemain, Giggs belum pernah mencapai turnamen besar sepanjang kariernya. Namun, ia kini mendapat peluang untuk membawa negaranya ke Euro 2020 ketika masa kualifikasi akan mulai berlangsung pada akhir tahun ini.


