Kalidou Koulibaly Ruben DIas Man CityGetty Images

Salah Tulis!? Manchester City Sebut Nama Kalidou Koulibaly Saat Umumkan Transfer Ruben Dias

Manchester City meminta suporter mereka untuk mengajukan pertanyaan kepada "rekrutan baru" Kalidou Koulibaly dalam sebuah artikel di situs resmi mereka ketika mengungkapkan nomor punggung pemain anyar mereka, Ruben Dias.

Seperti hal yang mengindikasikan seberapa dekat City bisa merekrut sang bek internasional Portugal, hyperlink berjudul 'CITYZENS: NEW SIGNING - Ajukan pertanyaan kepada Kalidou Koulibaly' ditulis di bagian bawah berita yang mengungkapkan Dias akan memakai jersey No.3 di Etihad Stadium musim ini.

Transfer Dias diumumkan oleh City pada Rabu (30/9) dini hari WIB, dengan bek asal Portugal itu menandatangani kontrak enam tahun usai menuntaskan kepindahan senilai £62 juta dari Benfica, yang juga membuat Nicolas Otamendi pindah ke arah berlawanan.

City memang sempat dikaitkan dengan beberapa bek sentral sepanjang bursa transfer musim panas ini, dengan Koulibaly dan Jose Gimenez dari Atletico Madrid muncul ke permukaan sebelum akhirnya memutuskan pilihan pada Dias.

Presiden Napoli, Aurelio De Laurentiis mengklaim City tertarik merekrut Koulibaly namun diskusi transfer menjadi sulit karena hubungan kurang baik kedua klub, terlebih dulu klub Serie A itu lebih memilih untuk menjual Jorginho ke Chelsea ketimbang mereka pada 2018 lalu.

Meski pun City sudah mendapatkan Dias, pelatih Napoli, Gennaro Gattuso masih khawatir bakal kehilangan Koulibaly sebelum bursa transfer ditutup bulan depan, dengan Paris Saint-Germain kabarnya tertarik membelinya sebagai pengganti Thiago Silva selain sebelumnya juga ada minat dari Manchester United dan Liverpool.

"Saya harap ia tetap bersama kami, kalau berbicara egois, karena ia memberi kami banyak hal baik dalam hal teknis dan juga sebagai karakter," kata Gattuso kepada Sky Sport Italia usai Napoli menang 6-0 atas Genoa, Minggu (27/9) kemarin.

"Dunia telah berubah karena pandemi dan saya menyadari semua klub perlu menyeimbangkan finansial. Saya berharap panggilan [transfer Koulibaly] tidak akan datang, tapi saya akan khawatir sampai tenggat transfer."

Lini belakang menjadi titik lemah City pada awal Liga Primer Inggris musim 2020/21 ini, dengan duet Nathan Ake dan Eric Garcia tampak kurang padu hingga membuat tim mengalami kekalahan memalukan 5-2 dari Leicester City akhir pekan kemarin.

Iklan
0