Anthony Martial Liverpool Man Utd 19012020Getty

Roy Keane Kritik Anthony Martial

Mantan kapten Manchester United Roy Keane mengkritik Anthony Martial karena menyia-nyiakan peluang besar ketika The Red Devils menelan kekalahan 2-0 di tangan Liverpool di Anfield, Minggu (19/1).

The Reds memastikan kemenangan berkat dua gol dari Virgil van Dijk pada menit ke-14 dan Mohamed Salah di pengujung laga. 

United sebenarnya memiliki peluang sangat bagus untuk mengubah keadaan di babak kedua ketika Martial menerobos masuk ke dalam kotak penalti, namun gagal. Tendangan striker asal Prancis itu hanya melambung di atas mistar gawang.

"Martial datang ke Man United dan striker-striker besar mencetak gol di momen-momen yang besar, tapi kegagalannya mengringkas kariernya di Man United. Permainan membangun [serangan] yang bagus, tapi Anda harus mengenai target. Tidak ada alasan," ujar Keane kepada Sky Sports.

"Striker-striker besar diingat oleh para suporter kalau mencapai target dan mencetak gol, dan itulah kenapa orang ini tidak cukup bagus untuk Man United. Momen itu meringkas dirinya."

Martial mencetak 11 gol dari 24 penampilan untuk United pada musim ini, termasuk delapan gol dari 17 pertandingan di ajang Liga Primer Inggris.

Saat ini, United masih tertahan di peringkat kelima di klasemen sementara, dengan terpaut lima poin dari Chelsea di urutan empat besar.

Iklan
0