Luka Jovic, Real MadridGetty

Real Madrid Pinjamkan Luka Jovic Ke Eintracht Frankfurt

Luka Jovic hampir mengakhiri masa horornya di Real Madrid dan striker asal Serbia itu dijinkan meninggalkan klub dengan status pinjaman pada bulan ini dan kembali ke mantan klubnya, Eintracht Frankfurt, demikian dilansir Goal.

Agen Jovic sedang bekerja dengan Real Madrid untuk mengamankan peminjaman kliennya pada bursa transfer musim dingin Januari ini.

AC Milan dan Wolves merupakan di antara klub-klub yang tertarik meminjam Jovic, namun sang pemain akan kembali ke Frankfurt, klub yang ditinggalkannya ketika bergabung ke Santiago Bernabeu pada musim panas 2019.

Sejak bergabung ke Los Blancos dengan nilai transfer €60 juta (£53,5 juta/$73 juta), Jovic hanya tampil delapan kali sebagai starter dan bermain 806 menit secara total pada musim 2019/20, dengan menyumbang dua gol dan membuat dua assist.

Pada musim 2020/21 ini, Jovic hanya tampil tiga kali sebagai starter dan bermain 208 menit, namun tidak mencetak gol maupun membuat assist.

Jovic tidak masuk dalam rencana Zinedine Zidane, dan ia tampaknya tidak senang dengan keputusan itu karena ia merasa yakin masih bisa membuktikan kualitas dirinya dan berusaha untuk menjadi bagian dari tim utama.

Cedera, masalah di luar lapangan, dan kurangnya kesempatan menghambat karier Jovic di Madrid, dan waktunya bersama klub akan segera berakhir, setidaknya hingga akhir musim ini.

Kubu Real Madrid kabarnya hanya ingin melepas Jovic pada bulan ini dengan status pinjaman dan tidak tertarik untuk menjualnya secara permanen. Dengan demikian, ia masih memiliki harapan untuk sukses bersama klub di masa yang akan datang.

Jovic sebelumnya pernah bermain untuk Frankfurt antara 2017 dan 2019, yakni dengan satus pinjaman selama dua musim dari Benfica. Ketika itu, ia tampil impresif dengan mencetak 36 gol dari 75 penampilan di berbagai ajang kompetisi.

Bersama Frankfurt, Jovic memenangkan DFB-Pokal pada musim 2017/18 dan membawa mereka ke semi-final Liga Europa, namun kalah adu penalti lawan Chelsea.

Iklan
0