OLEH MUHAMMAD RIDWAN
PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyatakan sedang mengebut jadwal Liga 1 musim depan. Itu karena operator kompetisi tersebut diberi tenggat waktu oleh PSSI sampai dengan 13 Desember 2017.
Tak hanya kasta teratas saja jadwal yang disiapkan PT LIB. Melainkan Liga 2 yang baru selesai perhelatannya Selasa (28/11), juga harus mereka serahkan kepada induk sepakbola nasional tersebut pada waktu yang telah ditetapkan.
Nantinya seluruh jadwal tersebut akan disahkan ketika PSSI menggelar Kongres Tahunan. Dijadwalkan kongres tersebut dilaksanakan pada 13 Januari 2018 di Jakarta.
"Kami sudah menyiapkan draft jadwal. Bola ada di PSSI. 13 Desember deadline penyerahan draft jadwal seluruh kompetisi. Namun, diputuskan pada Kongres PSSI 13 Januari. Kami berharap tidak ada perubahan signifikan terkait perubahan format kompetisi, peserta kompetisi, dan lain-lain," kata COO PT LIB Tigorshalom Boboy.
Tigor melanjutkan pihaknya bakal menyesuaikan jadwal kompetisi dengan agenda timnas Indonesia tahun depan. Mengingat, pasukan Merah Putih akan terjun dalam berbagai ajang mulai dari Asian Games, Piala AFF, Piala Asia U-19, Piala AFF U-18 hingga Piala AFF U-15.
Apalagi semua ajang tersebut bakal dilangsungkan di Tanah Air. Oleh karena itu, Tigor berharap jadwal yang dibuat pihaknya nanti tidak mengganggu kesiapan timnas Indonesia.
"Singkronisasi dengan timnas juga perlu kita cermati, selain Asian Games kita banyak menjadi tuan rumah. Tidak ada libur bagi kami, klub pun begitu," tuturnya.
