PT Liga Indonesia Baru (logo)Muhamad Ridwan/Goal

PT LIB Berharap Izin Bergulir Liga 1 Tidak Ditunda Lagi

Direktur utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Akhmad Hadian Lukita, menerima keputusan pemerintah terkait dimulainya Liga 1 2021/22. Kompetisi sepakbola kasta teratas nasional bakal bergulir pada 27 Agustus mendatang.

Padahal, PSSI bersama PT LIB dan klub telah sepakat menggulirkan Liga 1 pada 20 Agustus. Kesepatakan tersebut terjadi setelah mereka menggelar rapat virtual beberapa hari lalu.

Akan tetapi, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, menyatakan pelaksanaan Liga 1, diundur satu pekan dari permintaan PSSI dan PT LIB. Ia menyampaikannya usai terjadi kesepakatan dengan Mabes Polri serta Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Senin (9/8).

"Tadi kami sudah diskusi dengan PSSI, dan menyusun Liga 1 dimulai 27 Agustus. Kami siap untuk menjalankannya di tanggal itu. Keputusan yang keluar dari pemerintah jadi kami harus menghormatinya," kata Akhmad, kepada Goal Indonesia.

Persija Jakarta vs PSM Makassar Piala Menpora 2021Goal Indonesia

Akhmad meyakini pemerintah punya alasan khusus menunda bergulirnya Liga 1 2021/22. Ia pun ingin tak ada lagi pemunduran sepak mula kompetisi yang diikuti 18 klub terbaik di Tanah Air ini. 

"Saat rakor [rapat koordinasi] kemarin, belum ada ketetapan tanggal apa pun. Kami baru meminta kepada pemerintah untuk Liga 1 dimulai 20 Agustus. Tapi pemerintah pasti ada pertimbangan kenapa diizinkannya tanggal 27 Agustus," ucapnya. 

"Kalau mundur lebih jauh memang akan timbul banyak masalah. Jadi kami berharap tidak ada pemunduran dimulainya Liga 1, kalau seperti sekarang ini mundur satu pekan kami tak apa-apa," ia melanjutkan.

Format kompetisi musim ini menggunakan bubble to bubble dengan sistem enam seri dan tiga klaster. PT LIB akan merilis jadwal pertandinga satu pekan sebelum Liga 1 dimulai.

Tempat yang dipilih untuk menggelar pertandingan berada di zona hijau atau zona aman. PT LIB bakal melihat grafik penurunan angka kasus penyebaran virus corona untuk menentukan lokasinya.

Iklan
0