Kantor PSSIMuhammad Ridwan

PSSI Berencana Bangun Tempat Latihan Di Sukabumi

PSSI mendapatkan titik cerah mempunyai tempat latihan sendiri untuk timnas Indonesia. Induk sepakbola nasional tersebut berencana membangun lapangan di Sukabumi, Jawa Barat.

Menurut ketua umum PSSI Mochamad Iriawan, satu di antara anggota komite eksekutif (Exco) Pieter Tanuri, mempunyai tanah di daerah tersebut. Makanya, ia berencana meninjau lokasi itu secara langsung.

Iriawan menjelaskan tanah itu kira-kira luasnya 8 hektare. Nantinya, di tempat tersebut bisa dibangun sejumlah lapangan serta fasilitas pendukung untuk latihan skuad timnas Indonesia dari segala umur.

"Ada kabar gembira, apa yang saya inginkan mudah-mudahan terwujud, yaitu soccer camp. Pak Pieter akan siapkan tanah, entah nanti seperti apa, dicicil atau hibah," kata Iriawan.

"Jika ada tanahnya dan FIFA juga akan beri bantuan Rp2,8 atau 40 miliar kurang lebih. Sayang jika tidak diambil peluang, kami akan putuskan dan akan melihat. Nantinya menjadi soccer camp atau tempat pelatihan dengan beberapa lapangan," tambahnya.

Selama ini timnas Indonesia memang kerap kali berpindah-pindah lokasi latihan saat persiapan tampil dalam sebuah ajang. Hal itu karena PSSI tidak punya tempat sendiri.

Iklan
0