Persib Bandung vs PSM Makassar 04122023PSM Makassar

PSM Makassar Ganggu Langkah Persib Bandung Dekati Borneo FC, Bali United Bekap Arema FC

Persib Bandung gagal memanfaatkan laga kandang untuk mendulang angka penuh setelah dipaksa bermain imbang tanpa gol melawan PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Senin (4/12) malam WIB, dalam matchday ke-21 Liga 1 2023/24.

Tambahan satu angka ini tidak mengubah posisi Persib di peringkat dua klasemen sementara. Maung Bandung kini mengumpulkan 39 poin, tertinggal enam angka dari Borneo FC yang berada di puncak. Sedangkan PSM berada di posisi kesepuluh dengan 27 poin.

Duel melawan PSM ini juga menjadi laga debut bagi rekrutan anyar Persib, Stefano Beltrame. Pemain asal Italia itu dimasukkan pada menit ke-71 menggantikan Beckham Putra.

Pertarungan antara Persib dan PSM berlangsung sengit sejak menit pertama, karena kedua tim memperlihatkan permainan terbuka. Persib yang bermain di hadapan ribuan suporternya memberikan tekanan, namun tidak membuahkan hasil, sehingga babak pertama ditutup dengan situasi sama kuat.

Persib dan PSM tidak mengubah irama permainan di babak kedua. Meski PSM mulai menurunkan tempo di sepuluh menit terakhir, Persib tidak berhasil memanfaatkan situasi itu, karena pertahanan Juku Eja juga tampil solid untuk mematahkan serangan tuan rumah. Laga pun berakhir tanpa gol.

Bali United vs Arema FC 04122023Bali United

Sementara pada pertandingan yang berlangsung sore hari di Stadion Dipta Gianyar, Arema FC masih menemui jalan terjal untuk keluar dari zona merah setelah ditaklukkan Bali United dengan skor 3-2.

Kekalahan membuat Arema tetap berada di peringkat teratas zona merah, atau di posisi ke-16 dengan 18 poin. Sedangkan Bali United yang berada di peringkat ketiga menempel Persib. Meski sama-sama mengoleksi 39 poin, Bali United kalah selisih gol.

Pada pertandingan ini, Bali United bertindak sebagai tuan rumah, dan langsung memberikan tekanan ke pertahanan Arema. Jefferson Asis membuka keunggulan Bali United ketika laga memasuki menit ke-15.

Bali United berhasil menggandakan keunggulan di menit ke-38 akibat gol bunuh diri Johan Alfarisi. Selang dua menit kemudian, Jefferson mencetak brace melalui titik putih.

Arema mencoba bangkit untuk mengejar ketertinggalan. Hanya saja, gol Julian Guevara pada menit ke-43, dan Dedik Setiawan ketika laga berjalan satu jam tidak mampu menyelamatkan Singo Edan dari kekalahan.

Iklan
0