Bek muda Persija Jakarta Salman Al Farid, mengatakan tak bakal membuang kesempatan berlatih di skuad senior. Ia bertekad menunjukkan performa maksimalnya untuk membayar kepercayaan yang diberikan.
Salman, sudah mengikuti latihan Persija jelang bergulirnya kembali lanjutan Liga 1 musim ini di Lapangan PS AU Halim Perdanakusuma, Jakarta pada Rabu (19/8). Berlatih dengan Ismed Sofyan dan kawan-kawan merupakan kali pertama buatnya.
Sebelumnya, Salman bergabung dengan Persija U-20 pada awal musim ini. Akan tetapi, karena ada regulasi baru dalam lanjutan Liga 1 yang mewajibkan klub mendaftarkan lima pemain di bawah 20 tahun, ia akhirnya dipromosikan.
Akan tetapi, tidak ada kewajibkan klub memainkan kelima pemain U-20 tersebut. Kontestan Liga 1, hanya diminta untuk memasukan dua nama pilar muda tersebut ke daftar susunan pemain pada setiap laga yang dimainkan.
"Pertama yang pastinya saya sangat senang bisa kembali lagi ke lapangan menjalani bersama Persija. Bahkan kali ini saya langsung bergabung dengan tim senior," kata Salman dikutip laman resmi klub.
"Kesempatan ini tidak bakal saya sia-siakan. Saya akan memberikan performa terbaik saya selama berlatih dengan tim senior dan siap berjuang keras untuk bisa menembus tim ini," Salman menambahkan.
Mario SonathaSelain Salman, ada empat pemain muda lain dimiliki Persija yang sudah berlatih di tim senior. Mereka adalah Sutan Zico, Muhammad Ferrari, Figo Sapta, dan Alfriyanto Nico Saputro.
"Dilanjutan liga ini kami diwajibkan memasukkan dua pemain U-20 karena itu kami mempromosikan pemain usia U-20 naik ke tim senior nantinya kita bisa gunakan di regulasi itu," ucap manajer Persija Bambang Pamungkas.
"Saat ini ada lima orang yang nantinya kita siapkan untuk kita bisa masukkan di regulasi. Ditambah lagi mereka sudah mengikuti tes [swab] Selasa kemarin dan hasilnya negatif maka dari itu mereka ikut latihan pada Rabu kemarin," sosok yang karib disapa Bepe tersebut menambahkan.
Liga 1 dijadwalkan mulai berlangsung pada 1 Oktober mendatang. Kepastian ini didapatkan usai PT LIB, menerbitkan surat bernomor 244/LIB-COR/VII/2020, yang dikirimkan ke seluruh klub beberapa waktu lalu.
Dalam lanjutan Liga 1 musim ini, Persija memutuskan tidak berkandang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Pasukan Sergio Farias, memilih bermain di Stadion Sultan Agung, Bantul, untuk menjamu lawan-lawannya.


