Pemain tim nasional Brasil Allan akan merampungkan transfer ke Everton, demikian diterangkan presiden Napoli Aurelio De Laurentiis.
Setelah bertahun-tahun rumor bakal meninggalkan Serie A Italia, Allan akan bekerja lagi di bawah arahan Carlo Ancelotti dengan mahar yang diyakini menyentuh angka £25 juta.
Gosip transfer seharga €100 juta ke PSG sempat menerpa Allan pada 2019 saat Ancelotti masih bekerja untuk Partenopei namun sekarang sang pemain mengarah ke Merseyside seperti keterangan De Laurentiis.
"Kami berada di tahap akhir negosiasi. Allan akan pergi ke Everton," ujarnya di Radio Kiss Kiss.
Allan bergabung ke Napoli dari Udinese pada 2015 dan telah mencatat lebih dari 150 pertandingan Serie A untuk Partenopei, termasuk memenangkan Coppa Italia musim lalu.
Sang gelandang adalah salah satu pemain paling konsisten di sepakbola Italia dari San Paolo namun berikutnya dia bakal mengemban tugas berat membantu Everton memperbaiki peringkat.
The Toffees juga belakangan dihubungkan dengan James Rodgriguez, salah satu bintang lainnya yang pernah bekerja untuk Ancelotti.
Goal sebelumnya melaporkan, playmaker Kolombia tersebut bakal merampungkan transfer seharga €35 juta pada musim panas ini sekaligus menutup kisah tak sedap di Santiago Bernabeu.
Musim lalu James hanya mencatatkan delapan pertandingan LaLiga untuk pasukan Zinedine Zidane setelah kembali ke Madrid dari Bayern Munich.




