Pep Guardiola dan staf kepelatihannya di Manchester City akan kembali untuk latihan pramusim pada 19 Juli, namun sebagian besar skuadnya akan absen karena mereka menjalani istirahat panjang setelah turnamen pada musim panas ini.
City, bersama dengan Chelsea, mengirim sebagian besar pemain untuk Euro 2020 dengan total 15 pemain, termasuk finalis Inggris, Kyle Walker, John Stones, Raheem Sterling, dan Phil Foden, serta Aymeric Laporte, Rodri, dan Ferran Torres, yang mencapai semi-final untuk Spanyol.
Ederson dan Gabriel Jesus juga mencapai final Copa America bersama Brasil, di mana mereka kalah di final dari Argentina.
Para pemain umumnya diberikan liburan minimal tiga pekan selama musim panas ini, dengan Guardiola ingin skuadnya memiliki waktu untuk bersantai dan memulihkan diri, terutama dengan turnamen internasional yang datang setelah musim yang melelahkan.
Goal memberi Anda semua yang perlu diketahui tentang rencana Man City dan siapa yang akan terlibat.
Jadwal & hasil pramusim Man City
| Tanggal | Pertandingan | Waktu Kick-off (WIB) | TV/Stream |
|---|---|---|---|
|
27 Juli |
Man City vs Preston |
01:00 |
CITY+ |
|
31 Juli |
Troyes vs Man City |
02:00 |
tbc |
City sejauh ini sudah mengonfirmasi pertandingan uji coba pramusim lawan klub Championship, Preston North End, pada 27 Juli dan klub Prancis, Troyes, empat hari kemudian.
Pertandingan lawan Preston akan dimainkan di Stadion Akademi City pada pukul 01:00 WIB, dengan fans bisa hadir, sedangkan mereka akan menghadapi sesama klub dimiliki Football Group, Troyes, di Prancis.
City juga akan memainkan Community Shield lawan Leicester City di Wembley pada 7 Agustus, sepekan sebelum kick-off Liga Primer Inggris.
Pertandingan amal di Barcelona juga direncanakan pada Agustus, tapi kemungkinan akan berlangsung setelah musim dimulai.
City juga menjalani pramusim yang rendah pada tahun lalu menyusul pergantian yang singkat antara turnamen Liga Champions akhir musim di Portugal dan awal musim yang baru.
Siapa pemain yang dilibatkan di pramusim Man City?
Mayoritas pemain tim utama yang tidak ikut ambil bagian di skuad internasional akan kembali di hari pertama latihan, dengan yang lain tiba dengan waktu yang berbeda pada musim panas ini.
Pemain-pemain yang kembali pada 19 Juli adalah termasuk kapten Fernandinho, setelah meneken kontrak baru satu tahun, Riyad Mahrez, Benjamin Mendy, dan kiper Zack Steffen.
Sejumlah pemain muda akademi akan bergabung untuk berlatih bersama Guardiola, dengan pemenang Liga Primer 2 musim lalu, seperti Cole Palmer, Liam Delap, dan Romeo Lavia kemungkinan akan menghabiskan sebagian besar musim 2021/22 bersama tim utama.
Apakah rekrutan baru City akan tampil?
Sementara Sergio Aguero dan Eric Garcia telah meninggalkan klub dengan status bebas transfer ke Barcelona, City belum mendatangkan pemain baru sejak jendela transfer dibuka.
Setiap kesepakatan bisa ditunda karena sejumlah target potensial sedang menjalani liburan musim panas, dengan duo Inggris, Harry Kane dan Jack Grealish, masuk ke dalam daftar prioritas klub.
City memiliki sejumlah pemain Amerika Selatan yang dipinjamkan musim lalu, dan keterlibatan mereka bisa bergantung pada masalah ijin kerja.
Kapan musim Man City dimulai?
City mengawali musim mereka di Community Shield lawan juara Piala FA, Leicester City, dengan musim Liga Primer Inggris dimulai delapan hari berikutnya dengan tandang ke Tottenham pada 15 Agustus.
Sebagian besar fokus akan tertuju pada Kane, striker Tottenham yang merupakan target potensila bagi City, meski Spurs ingin sekali mempertahankannya.
Pertandingan pertama di Etihad Stadium dalam waktu hampir 18 bulan akan berlangsung pada Sabtu berikutnya, yakni lawan Norwich City, yang baru promosi ke Liga Primer.


