Antonio Conte ChelseaGetty

Posisi Antonio Conte Aman Hingga Akhir Musim?


OLEH    HAPPY SUSANTO     Ikuti di twitter

Para petinggi Chelsea dikabarkan kembali menjamin Antonio Conte kalau posisinya sebagai manajer klub akan tetap aman setidaknya hingga akhir musim ini.

Masa depan Conte di Stamford Bridge masih menjadi pembicaraan hangat dalam beberapa bulan terakhir akibat performa tim yang inkonsisten sejak pergantian tahun, meski The Blues meraih gelar Liga Primer Inggris di tahun pertamanya pada musim 2016/17.

Chelsea hanya meraih lima kemenangan dari 14 pertandingan pada 2018, dan yang terakhir adalah kekalahan dengan skor 2-1 di Manchester United sehingga mereka terlempar dari posisi empat besar dengan terpaut dua poin dari Tottenham Hotspur.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Dengan rumor yang menimpa Conte belakangan ini, pihak Chelsea disebut-sebut akan menjadikan mantan pelatih Barcelona, Luis Enrique, sebagai target top untuk menjadi sang pengganti.

Namun, seperti dilansir Daily Star, Enrique tidak mau mengakhiri cuti panjang satu tahun dengan lebih cepat sehingga hal itu memaksa mereka akan tetap bertahan dengan Conte untuk sementara waktu.

Mantan manajer Hull City dan Watford, Marco Silva, dikait-kaitkan untuk menjadi salah satu kandidat, sedangkan Luis van Gaal sudah membantah kalau dirinya tertarik untuk menangani klub di Liga Primer lagi.

Iklan