Mauricio Pochettino dikabarkan akan menjadi kandidat terkuat untuk menggantikan Pep Guardiola jika manajer Manchester City itu memutuskan untuk hengkang di akhir musim ini.
Pada Jumat (14/2) lalu, UEFA mengumumkan bahwa The Citizens mendapatkan skorsing dua tahun tampil di Liga Champions plus denda €30 juta (£24,9 juta) karena melanggar aturan Financial Fair Play.
Pihak City akan mengajukan banding terhadap klaim UEFA. Jika gagal, Guardiola disebut-sebut akan memutuskan untuk meninggalkan posisinya sebagai pelatih jelang kompetisi musim 2020/21.
Dilansir The Sun, Pochettino muncul sebagai kandidat terdepan untuk menggantikan posisi Guardiola.
Pochettino masih "menganggur" sejak dirinya dipecat sebagai manajer Tottenham Hotspur pada Desember lalu, meski ia sempat dikait-kaitkan dengan Manchester United, yang hingga kini masih dilatih Ole Gunnar Solskjaer.
Sementara itu, Guardiola kabarnya memiliki peluang besar untuk menjadi pelatih Juventus di masa yang akan datang.
Dengan sanksi yang akan dihadapi City, masa depan sejumlah pemain juga menjadi pertanyaan, di antaranya Kevin De Bruyne dan Sergio Aguero.


