Jill Ellis USWNTJason Connolly

Piala Dunia Wanita 2019 - Komentar Jill Ellis Terhadap Kritik Hope Solo

Manajer tim nasional wanita Amerika Serikat, Jill Ellis, berusaha menepis kritik tajam yang dikemukakan Hope Solo terhadap kemampuan kepelatihannya.

Berbicara kepada BBC, Solo mengkritik mantan manajernya itu pada pekan lalu. "Jill--ia bukan pemimpin seperti yang saya inginkan," ujarnya.

"Ia sangat bergantung pada asisten pelatihnya. Ia berada di bawah tekanan. Tapi, sering kali itu tidak masalah karena kualitas para pemain Amerika Serikat yang luar biasa."

Solo, yang disebut-sebut sebagai salah satu kiper terhebat sepanjang masa, memenangkan dua medali emas dan Piala Dunia 2015 selama memperkuat timnas.

Namun, Solo juga lekat dengan kontroversi sepanjang kariernya. Ia bahkan dikeluarkan dari tim akibat menyebut timnas Swedia "sekelompok pengecut" dengan taktik bertahan mereka setelah Amerika Serikat kalah di perempat-final Olimpiade 2016.

Solo juga menuduh bahwa setelah kekalahan di tangan Swedia itu, Ellis menolak me-review film tentang performa tim, khawatir itu akan merusak kepercayaan diri para pemainnya.

"Ia tidak ingin kami melihat kesalahan kami," ujar Solo lagi.

"Ia ingin menyikat mereka di bawah karpet dan ia ingin benar-benar membelai ego para pemain."

Solo, yang kini sudah berusia 37 tahun, tidak lagi bermain sejak Olimpiade 2016 dan ia bekerja sebagai pundit untuk BBC dalam liputan tentang Piala Dunia Wanita 2019.

"Komentar adalah komentar," ujar Ellis jelang pertandingan pembuka Amerika Serikat lawan Thailand, Selasa (11/6) hari ini.

"Dengarkan, saya merasa selama lima tahun terakhir, saya telah membuat banyak keputusan yang berbeda dan saya memiliki proses untuk membuat keputusan-keputusan itu dan proses-proses itu sendiri."

"Pada titik ini, fokusnya adalah tentang kelompok pemain yang ada di sini dan sekarang ini. Komentar ada di luar sana, dan itu hanya bagian kecil, sedangkan bagian pesan untuk semuanya adalah memastikan fokus kami pada bagian internal, dan di sanalah kami berada."

Ellis menangani timnas Amerika Serikat sejak 2014 dan mempersembahkan gelar Piala Dunia Wanita 2015.

Di Piala Dunia Wanita 2019 ini, Amerika Serikat tergabung di Grup F bersama Thailand, Chile, dan Swedia.

Footer VideoGoal Indonesia
ARTIKEL TOP PEKAN INI
1.Sepakati Transfer, Real Madrid Tebus Eden Hazard €100 Juta
2.Sakitnya Lionel Messi Ketika Diejek Sang Anak
3.Daniel James Selangkah Lagi Ke Manchester United
4.UEFA Tangguhkan Investigasi Kasus FFP Milan
5.Cristiano Ronaldo & Pencetak Gol Internasional Terbanyak
Selengkapnya:
Daftar Artikel Terlaris Goal Indonesia
Footer Piala Dunia Wanita 2019Goal Indonesia
Iklan
0