Beckham Putra - Timnas Indonesia U-19Alvino Hanafi

Piala AFF U-18: Ungkapan Beckham Putra Nugraha Menjalani Iduladha Di Vietnam

Gelandang muda Persib Bandung Beckham Putra Nugraha, harus melewati Iduladha tahun ini, jauh dari keluarga. Namun, ia mengaku tidak masalah dengan kondisi tersebut.

Beckham, terpaksa merayakan Iduladha di negara orang. Hal ini karena ia sedang membela timnas Indonesia U-18, yang sedang berjuang pada Piala AFF U-18, yang digelar di Vietnam.

"Ada momen yang hilang saja bersama keluarga, tapi, semoga pengorbanan ini menjadikan kami juara," kata Beckham dikutip dari laman resmi klub.

Lebih lanjut, Beckham mengatakan pengalaman yang dialaminya bukan pertama kali. Sebelumnya beberapa tahun lalu ia juga sempat merasakannya karena membela Merah Putih di Malaysia.

"Dibuat Enjoy saja. Dulu pernah juga, tapi lupa tahun berapa," ujar adik kandung dari Gian Zola tersebut.

Walau tak berada di Bandung, Beckham tetap menyumbangkan satu ekor sapi untuk disembelih. "Semoga berkah dan jadi amal kebaikan dan bisa kembali berkurban tahun berikutnya."

Iklan
0