Pelatih timnas Indonesia U-18 Fakhri Husaini, menyebut masih ada sejumlah pembenahan yang harus dilakukan timnya. Meski, pada laga perdana Grup A Piala AFF U-18 berhasil mencukur Filipina U-18, 7-1 di Lapangan Sepakbola Di An, Selasa (6/8).
Menurut Fakhri, satu di antara yang jadi catatannya pada laga tersebut para pemain timnas Indoensia U-18, sempat kehilangan konsentrasi. Terbukti Filipina U-18 dapat mencetak satu gol.
Maka dari itu, Fakhri mengingatkan timnya tidak mengulangi kesalahan serupa pada pertandingan selanjutnya. Upaya ini dilakukan agar timnas Indonesia U-18 dapat terus meraih hasil maksimal.
"Evaluasi tentu menjadi catatan penting buat kami. Sebelum gol itu terjadi, Filipina ada peluang yang bagus dari serangan balik. Ini tentu menjadi catatan mengingat proses terjadinya gol tadi seharusnya tidak terjadi jika mereka bisa fokus, lebih disiplin dalam menjaga lawan," kata Fakhri.
Sedangkan, gelandang timnas Indonesia U-18 David Maulana, sanga bersyukur timnya dapat memetik kemenangan telak pada laga perdana. Dalam laga ini ia turut menyumbang satu gol.
"Pertandingan yang sangat bagus. Ini jadi modal kami. Saya harap kami bisa terus bermain bagus. Tentu itu juga harapan teman-teman. Kami ingin menikmati setiap pertandingan dan meraih juara," ucap David.
