Shin Tae-Yong - Indonesia AFF Cup 2020Getty Images

Mau Kampiun Piala AFF 2020, Shin Tae-Yong Manfaatkan Pengalaman Puluhan Kali Juara

Kemenangan menjadi target yang dipatok timnas Indonesia ketika melawan Thailand, pada final leg pertama Piala AFF 2020. Pertandingan puncak tersebut dilangsungkan di Stadion Nasional, Singapura, Rabu (29/12).

Demi meraih kemenangan, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong, meminta anak asuhnya untuk tampil maksimal. Ia menyadari Thailand adalah lawan kuat yang sulit untuk dikalahkan.

Terlebih, Thailand seperti momok untuk timnas Indonesia. Dalam tiga pertandingan final, pasukan Merah Putih selalu menelan kekalahan sehingga gagal menjadi juara Piala AFF.

"Jujur saya ingin tim ini menjadi juara. Tapi juara tak hanya bisa lewat bicara saja, kami baru bisa dapat hal itu kalau kerja keras," kata Tae-yong saat jumpa pers jelang laga.

"Saya sebagai pemain dan pelatih sudah merasakan juara lebih 20 kali. Ini yang akan kami manfaatkan dan diterapkan ke pemain agar kami bisa menjadi juara," Tae-yong menambahkan.

Bila bisa memenangkan pertandingan tersebut, kans timnas Indonesia untuk merengkuh gelar Piala AFF untuk pertama kalinya lebih mudah. Evan Dimas dan kawan-kawan cukup meraih hasil imbang pada leg kedua, yang digelar tiga hari kemudian.

Meski laga final berlangsung dua kali, tidak diterapkan aturan gol tandang. Penyebabnya, semua pertandingan Piala AFF 2020, dilangsungkan di Singapura, karena pandemi virus corona.

"Kami sangat ingin menjadi juara tahun ini. Jadi harapannya kita bisa bawa piala ke Indonesia, kita butuh tim yang kuat dan bersama-sama. Tetap dukung kami masyarakat Indonesia," ucap pemain timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri.

Sayang, pada leg pertama timnas Indonesia tidak diperkuat Pratama Arhan. Bek berusia 20 tahun tersebut terpaksa absen karena menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.

Iklan
0